Pengikut

1000 Guru Motivator Literasi

Segera Daftarkan Diri Anda.

Sabtu, 17 Desember 2022

Libur

Sabtu, 17 Desember 2022Assalamualaikum, selamat malam, selamat beristrahat, semoga mimpi indah malam ini.Setelah menjalani tugas dan tanggungjawab sebagai guru dan staf dengan semua rutinitas selama kurang lebih 6 bulan di awal tahun ajaran 2022/2023, saya atas nama pribadi dan institusi SMKN 1 Galang menyampaikan terimakasih yang setinggi-tingginya atas semua pencapaian bapak ibu. Bapak ibu sudah bekerja keras menampilkan hasil karya terbaik sesuai kapasitas dan kapabilitas masing-masing. Hasilnya, alhamdulillah sampai agenda kerja terakhir, PORSENI...

Jumat, 11 November 2022

Konsep Agro Wisata

Agrowisata menjadi sebuah program yang penting di SMK Negeri 1 Galang sekaligus impian. Program ini sudah ada jauh sebelum saya memimpin kembali SMK ini tahun 2022. Plt Kepala SMKN 1 Galang yang sempat mengisi kekosongan kepemimpinan sekolah ini juga sempat mencanangkan program ini sebagai salah satu prioritas. Terlepas dari konsep agrowisata menurut pandangan masing-masing pemimpin, yang jelas program ini telah menjadi cita-cita dan harapan bersama...

Rabu, 20 Juli 2022

LBG?

Workshop Lingkar Belajar Guru (LBG) sebagai program mandatori atau wajib yang di laksanakan oleh PGRI provinsi Sulawesi Tengah. Insya Allah kegiatan ini akan dilanjutkan pada tingkat kabupaten khususnya cabang sebagai basis kegiatan. LBG merupakan program yang dirancang bersama antara PB PGRI dengan Education Internasional (EI) sebagai upaya meningkatkan kompetensi dan kapasitas guru di tingkat cabang dan ranting PGRI.  EI sendiri...

Senin, 06 Juni 2022

Duka Guru

 Tiba-tiba telpon berdering. Pak Asri. "Assalamu'alaikum, pak Mul ada berita duka ini, ibu Samsidar meninggal dunia barusan" Suara lirih pak Asri diujung telpon. Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Yah, hari ini keluarga besar guru kembali berduka. Ibu Samsidar guru Agama di SMK Negeri 1 Tolitoli meninggal dunia. Beliau menghembuskan napas terakhir pukul 21.00 WITA minggu malam, tanggal 5 juni 2022.Sejak tiga bulan terakhir almarhumah menderita...

Kamis, 26 Mei 2022

Menjaga Komitmen CGP

Kesepakatan peran CGP dan KS seiring perjalanan program PGP akan terus diperbaiki. Kesepakatan ini penting karena menjadi salah strategi yang efektif untuk membantu CGP melakukan tranformasi perubahan di sekolah. Mengapa efektif? karena kesepakatan adalah jalan bersama atau jalan kompromi yang telah terpilih dari sejumlah jalan berliku dan terjal yang umumnya dihadapi oleh CGP. Semakin nyata dan operasional kesepakatan yang dibuat bersama dengan...

Jumat, 20 Mei 2022

Koordinasi Fasilitator, PP, dan CGP angkatan 5

Sejak dibuka secara resmi oleh mendikbud pada tanggal 18 Mei 2022, kegiatan calon guru penggerak angkatan 5 tahun 2022 secara resmi telah berjalan. Salah satu daerah yang mendapat kesempatan pada PGP angkatan 5 tahun ini adalah Kabupaten Tolitoli. Angkatan 5 adalah angkatan pertama di daerah kami. Berbeda dengan daerah tetangga, mereka telah mendapat PGP pada angkatan ke-4. Tapi kami bersyukur, akhirnya bisa berpartisipasi pada program guru penggerak.Dari...

Berpikir Ideal Bertindak Rasional

Dalam beberapa kali pertemuan atau rapat dewan guru dan staf sering terungkap kata idealisme. Diksi ini diungkapkan biasanya ketika ada peserta rapat yang mencoba mengkritik atau memberikan saran atas suatu sikap, pandangan atau tindakan yang menjadikan aturan atau norma ideal sebagai rujukan. Sementara sikap dan pandangan tersebut dianggap tidak sesuai dengan kebutuhan lapangan atau kebutuhan praktis pragmatis. Kira-kira alasan yang di sering disampaikan adalah "anda terlalu idealis, hal yang Anda ungkapkan itu benar, tapi itu idealnya. Kenyataan...

Kamis, 19 Mei 2022

Idealisme Kok Jadi Masalah

Suatu ketika saya mengikuti rapat dewan guru yang dilaksanakan oleh sekolah kami. Pada rapat itu dibahas banyak hal termasuk soal KKM (kriteria ketuntasan minimal). KKM kita semua sudah paham merupakan batas kompetensi minimal yang harus dicapai oleh siswa atau peserta didik pada suatu mata pelajaran atau kompetensi dasar tertentu. Batas minimal ini di wujudkan dalam bentuk angka atau nilai hasil belajar misalnya 70, 75, atau lainnya.Diskusi menjadi seru ketika saya mulai memberikan pandangan yang berbeda dengan arus pandangan umum peserta rapat....

Rabu, 11 Mei 2022

Serba-Serba Pasca Liburan

Alhamdulillah, akhirnya hari ini saya bisa sekolah juga. Ini hari pertama sekolah di kota kami. Beda dengan di Jakarta atau kota-kota lain dari berita saya ketahui liburnya di tambah. Alasannya untuk memberikan dispensasi kepada pemudik yang terjebak macet. Kota kami memang belum mengenal macet. Kalau pun macet, itu hanya terjadi di pasar-pasar tertentu dan dihari-hari tertentu saja. Macetnya pun tidak berjam-jam seperti di Jakarta. Paling banter...

Minggu, 13 Februari 2022

Jarak titik ke titik

Jarak didefenisikan (diartikan) sebagai lintasan terpendek yang menghubungkan dua titik atau obyek. Pengertian tersebut dapat gambarkan sebagai berikut:Begini penjelasannya: ada 3 lintasan atau garis yang menghubungkan dua persegi di atas, yaitu garis a, garis b, dan garis c. Lalu, manakah jarak dari ke dua persegi di atas? Jawabannya adalah garis b. Mengapa garis b? karena garis b adalah lintasan terpendek atau garis terpendek dibandingkan garis...

Pengajar Praktik

Pengajar praktik guru penggerak adalah pendamping guru penggerak yang berperan sebagai pembagi praktik baik pembelajaran, melakukan evaluasi, dan memberikan umpan balik (feed back) kepada calon guru penggerak selama masa pendidikan berlangsung (kurang lebih 9 bulan). Pengajar praktik menjadi salah satu komponen penting dalam program pendidikan guru yang sedang dijalankan oleh kemendikbud selain fasilitator, instruktur, dan pelatih ahli.Proses seleksi...

Sabtu, 12 Februari 2022

Kurikulum Prasmanan

Empat jenis kurikulum yang dapat diterapkan oleh sekolah saat ini. Setiap sekolah berhak memilih kurikulum mana yang akan diterapkannya, termasuk tetap memilih menerapkan kurikulum 2013. Sekolah dapat membuat riset kurikulum mana yang lebih produktif, lebih bermanfaat, yang kemudian dapat menerapkannya sebagai pilihan dalam meningkatkan kualitas pendidikan di sekolahnya. Empat kurikulum tersebut adalah:1. Kurikulum 20132. Kurikulum darurat3. Kurikulum...

Selasa, 25 Januari 2022

RKJM, PETA JALAN apa bedanya?

Sehari kemarin, tepatnya senin 24 Januari 2022 kami mulai menyusun RKJM dan turunannya. Rencananya kegiatan yang dibertajuk "Workshop penyusunan RKJM, RKT, dan RAKS SMK Negeri 1 Tolitoli" akan berlangsung selama 3 hari. Banyak hal yang tidak lazim dalam pandangan saya tentang tata cara atau praktek penyusunan RKJM ini. Mulai dari judul acaranya (seperti tertulis di atas) sampai bagaimana kegiatan ini berjalan. Niatnya kegiatan ini adalah menyusun...