Ayah tidak ingin kehilangan momentum yang baik, dalam pemberian nama ini. Kata orang nama itu adalah doa. Kawan ayah dari pangkal pinang, menyarankan namanya harus unik. Jangan pasaran. Dua kriteria inilah yang membuat ayah cukup selektif memberikan nama buat nanda. Setelah melakukan browsing untuk menemukan makna setiap nama, akhirnya ayah mulai menemukan titik terang.
Bukan kalkulasi yang mudah untuk mengkombinasikan nama unik, indah, dan bermakna doa. Diperlukan pertimbangan yang benar-benar komprehensif. Nah, setelah melalui proses tersebut, ayah memberi nama "Agmatino Mazen Muqaffa".
Lalu apa maknanya? Ada tiga susunan nama yang dirangkai menjadi satu, yaitu Agmatino, Mazen, dan Muqaffa. Agmatino adalah akronim dari Agama matematika dan teknologi. Pemberian nama ini terkandung doa semoga nanda sebagai anak generasi Alfa, akan memiliki bekal Aqidah dan agama yang kuat, memiliki kemampuan matematika yang baik sebagai dasar logika mengenal alam seisinya, sementara teknologi adalah kebutuhan adaptif untuk hidup di zaman generasi Alfa. Nama Agmatino juga unik, tidak ada itu di internet.
Mazen artinya berani, cerdas, dan pekerja keras. Nama ini nama yang umum dan berasal dari bahasa arab. Ayah memilihnya selain karena maknanya yang baik, juga karena nama ini diberikan oleh anak tertua ayah. Selanjutnya Muqaffa, orang yang memiliki nama ini menurut salah satu situs dapat menjadi teman setia dan selalu memberikan nasehat yang baik.
Oleh sebab itu, pemberian nama "Agmatino Mazen Muqaffa" ayah ambil sebagai nama anak laki-laki ke 4, terkandung doa dan harapan dengan izin dan kehendak Allah SWT semoga kelak menjadi sosok yang banyak memberikan manfaat kepada masyarakat dan lingkungannya, agama dan bangsanya, terutama pada kedua orang tuanya dengan segala potensi dan kemampuan yang dimilikinya.
Masya Allah. Agmatino Mazen Muqaffa. Nama yang unik dan bermakna luar biasa. Semoga harapan dan doa yang terkandung di dalamnya akan memotivasi seluruh keluarga untuk membimbingnya sesuai harapan yang sematkan. Semoga selamat di dunia dan akhirat buat ananda dan keluarga.
BalasHapus